Rabu, 28 Agustus 2024

Pilihan Peranti Lunak Gratis untuk Merancang Fontasi

Di era digital yang semakin berkembang, kebutuhan akan desain huruf atau fontasi menjadi semakin penting, baik untuk keperluan pengembangan merek, penerbitan, desain grafis, maupun pelestarian bahasa dan aksara lokal. Merancang fontasi secara mandiri kini semakin memungkinkan dengan adanya berbagai peranti lunak gratis yang menawarkan fitur lengkap serta antarmuka yang cukup ramah pengguna, khususnya bagi pemula yang sedang mencoba hal baru. Ada beberapa peranti lunak gratis yang mungkin dapat Anda manfaatkan untuk menciptakan fontasi pertama Anda, berikut di antaranya.

FontForge
FontForge adalah salah satu peranti lunak sumber terbuka alias open source yang paling banyak dikenal dalam dunia tipografi saat ini. Perangkat ini mendukung berbagai format font seperti TrueType (TTF), OpenType (OTF), dan PostScript. Meskipun tampilannya terkesan ketinggalan zaman dibandingkan dengan perangkat lunak yang lebih modern, FontForge tetap menjadi pilihan utama karena kestabilannya dan kelengkapan fiturnya, termasuk kemampuan pengeditan vektor dan fitur skrip untuk automasi. Pengguna yang sudah terbiasa dengan dunia desain grafis atau memiliki latar belakang teknis akan melihat FontForge dari segi fleksibilitasnya dalam merancang fontasi yang rumit maupun aksara-aksara tradisional yang unik.

Unduh FontForge lewat sini:
fontforge.org/en-US/downloads

Glyphr Studio
Sementara itu, bagi mereka yang mencari peranti yang lebih ringan dan mudah digunakan, Glyphr Studio dapat menjadi alternatif nan menarik. Berbeda dengan FontForge, Glyphr Studio merupakan peranti berbasis situs web yang tidak memerlukan pemasangan pada komputer, sehingga sangat praktis bagi pengguna non-profesional atau pemula yang ingin coba-coba dan belajar merancang huruf. Antarmukanya yang modern dan intuitif membuat proses desain terasa menyenangkan. Namun, karena fokusnya pada kemudahan akses, Glyphr Studio masih memiliki keterbatasan dalam hal fitur lanjutan seperti pengaturan penjarakan huruf, sehingga lebih cocok digunakan untuk proyek fontasi yang sederhana.

Kunjungi situs Glyphr Studio di:
www.glyphrstudio.com

BirfFont
Peranti lunak lainnya yang juga cukup populer adalah BirdFont. BirdFont menyediakan antarmuka yang rapi dan ramah pengguna, dengan fitur desain berbasis vektor yang mendukung pembuatan karakter dari awal maupun modifikasi karakter yang sudah ada. Aplikasi ini juga mendukung ekspor ke berbagai format font seperti TTF dan EOT, serta memungkinkan impor dari file SVG, yang sangat berguna bagi desainer yang bekerja dengan ilustrasi atau grafis berbasis vektor. BirdFont utamanya dapat diunduh dan digunakan secara gratis, tetapi ada beberapa fitur tambahan yang khusus diberikan kepada penggunaan komersial dengan harga yang miring. Perangkat ini sangat cocok bagi desainer perseorangan maupun komunitas yang ingin mengembangkan desain fontasi khusus.

Unduh BirdFont lewat sini:
birdfont.org/download

FontStruct
Salah satu peranti lunak yang cukup sering mendapat perhatian adalah FontStruct, sebuah layanan berbasis web yang memungkinkan pengguna untuk merancang fontasi menggunakan sistem modular berbasis grid, mirip sebuah permainan digital. FontStruct menggunakan pendekatan membangun huruf dari bentuk-bentuk geometris sederhana, yang menjadikannya sangat cocok untuk pemula, pendidik, atau bahkan anak-anak yang ingin memahami dasar-dasar bentuk huruf. Setelah desain selesai, pengguna bisa mengunduh hasil fontasi dalam format TrueType. Kelebihan lain dari FontStruct adalah adanya komunitas daring yang aktif berbagi dan mendiskusikan desain huruf, menjadikannya tempat belajar yang ramah dan membangun. Namun, kekurangannya adalah keterbatasan dalam hal fleksibilitas desain, terutama jika dibandingkan dengan peranti lunak vektor seperti FontForge atau BirdFont yang memungkinkan pengguna dengan bebas menggoreskan garis ke dalam bentuk-bentuk yang eksploratif.

Kunjungi situs FontStruct di:
fontstruct.com

Calligraphr
Tak kalah menarik ada Calligraphr, yang menawarkan pendekatan berbeda dari kebanyakan peranti lunak lainnya yang sudah disebutkan di atas. Calligraphr memungkinkan pengguna mengubah tulisan/gambaran tangan mereka sendiri menjadi fontasi digital. Cara kerjanya sangat mudah: (1) pengguna mengunduh dan mencetak kertas templat (sebenarnya bisa juga langsung diedit secara digital), (2) mengisi masing-masing kotak kosongnya sesuai dengan karakter, dan kemudian (3) memindai dan mengunggahnya kembali ke situs. Dari sini, sistem Calligraphr akan mengubah karakter-karakter tulisan tangan itu menjadi berkas fontasi yang bisa diunduh dan digunakan secara digital. Versi gratisnya sudah cukup mengesankan untuk kebutuhan dasar dan main-main, meskipun versi berbayarnya menawarkan lebih banyak kontrol seperti ligatur dan karakter alternatif. Calligraphr sangat cocok untuk desainer yang ingin menciptakan kreasi fontasi dengan nuansa identitas dan ekspresi pribadi, atau untuk proyek kreatif seperti undangan, komik, hingga penciptaan merek.

Kunjungi situs Calligraphr di:
www.calligraphr.com

BitFontMaker2
Terakhir, ada juga BitFontMaker2, sebuah alat daring yang dirancang khusus untuk membuat fontasi bergaya piksel. Sarana ini memungkinkan pengguna menggambar langsung pada kotak-kotak piksel untuk membentuk huruf, dan hasilnya bisa diunduh sebagai fontasi berformat TrueType. BitFontMaker2 ideal bagi mereka yang tertarik membuat fontasi retro bergaya 8-bit, misalnya untuk permainan digital, proyek seni dan desain, atau tampilan grafis bernuansa 1970-an. Walaupun sangat terbatas dalam hal keluwesan desain—karena hanya mendukung gaya piksel—perangkat ini menawarkan cara cepat dan menyenangkan untuk merancang bentuk huruf secara sederhana.

Kunjungi situs BitFontMaker2 di:
www.pentacom.jp/pentacom/bitfontmaker2